Artikel

JAMBORE KADER PKK TINGKAT PROPINSI NTB TAHUN 2023 WADAH BERTUKAR PENGETAHUAN

29 Mei 2023 20:32:02  Administrator  143 Kali Dibaca  Berita Desa

Mataram NTB - Kegiatan Jambore PKK Tingkat Propinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2023 mulai dihelat pada hari ini Senin (29/5/2023) yang terpusat di Kota Mataram. Jambore PKK NTB akan berlangsung dari tanggal 29-30 Mei 2023.

Jambore diawali dengan Pawai Jambore PKK NTB yang melibatkan seluruh kontingen Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota se-NTB dengan mengambil titik star di Depan Mesjid Agung Kota Mataram dan bubar di Lapangan Sangkareang Kota Mataram.

Jambore PKK dilanjutkan dengan melombakan kegiatan pada setiap Pokja PKK yang diantaranya Pokja I adalah Lomba Presentasi Pencegahan Perkawinan Anak yang diikuti oleh seluruh perwakilan Kabupaten/Kota, dan yang menyampaikan presentasi adalah Ketua Tim Penggerak PKK desa. 

Pada acara lomba Presentasi Pencegahan Perkawinan Anak yang berlokasi di ruang utama pertemuan Pemerintah Kota Mataram dihadiri oleh Ketua Pokja I PKK NTB, Kepala DKPAP2KB NTB, Ketua Pokja I Kabupaten/Kota se-NTB, para dewan juri beserta peserta dan undangan.

Dalam sambutannya Ketua Pokja I PKK NTB menyampaikan bahwa Pernikahan anak di NTB adalah nomor 2 di Indonesia. Oleh karena itu pernikahan anak selalu ada hubungannya dengan persoalan stunnting.

"Jadi kegiatan ini bukan persoalan juara tetapi dalam rangka menbangun semangat para kader PKK dan kenapa dipilih istri kepala desa untuk mendorong capaian program mulai dari akar rumput yaitu di desa bahkan sampai ke rumah tangga" tegas Ketua Pokja I PKK NTB ini.

Adapun juri diketuai oleh DR. Zulwati, MA tentunya akan memberikan penilaian sesuai kemampuan dalam memaparkan dan realisasi terhadap upaya pencegahan mernikahan melalui koordinasi dengan para pihak yang ada di desa.(Red)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 PETA DESA

 Peta Wilayah Desa

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

kabupaten Bima
media kabardesa ntb bima satu data
media sekilas info
media tujuh detik

 Agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jalan Syekh Subuh Palibelo
Desa : Belo
Kecamatan : Palibelo
Kabupaten : Bima
Kodepos : 84173
Telepon : 085339132347
Email : [email protected]

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:619
    Kemarin:422
    Total Pengunjung:355.910
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:172.69.7.68
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel

 Daftar Nama KPM Penerima BLT DD Desa Belo tahun 2022

 Data Suplement