wartadesabelopalibelo-Pertemuan Rutin TP.PKK Desa Belo dilaksanakan pada hari ini Kamis (28/06/2024) di Aula Kantor Desa Belo dengan melibatkan seluruh unsur TP.PKK Desa Belo. Petugas yang bertugas pada acara tersebut adalah Pokja I TP.PKK Desa Belo. Acara diawali dengan menyayikan Mars PKK dan Do'a selanjutnya sambutan-sambutan serta arisan.
Dalam kesempatan sambutanya Siti Nuraini, S.Pt Ketua TP PKK Desa Belo berbagi cerita tentang hasil kunjungannya di desa Wisata Penglipuran Bangli Bali.
"Study Tiru di Desa Wisata Penglipuran Bangli-Bali yang kami lakukan di desa Penglipuran Bangli-Bali adalah bagian dari upaya meningkatkan pengetahuan dan pengalaman serta peran TP.PKK Desa dalam mendukung Pemerintah Desa Belo ke arah yang lebih maju" ungkap Nuraini, S.Pt.
Lebih lanjut beliau memaparkan tentang hal-hal yang dapat dijadikan sebagai contoh adalah tentang kebersihan/keasrian lingkungan termasuk pengelolaan sampahnya melalui Bank Sampah, Pengbangan usaha mikro melalui produk-produk lokal Desa, serta peran adat dan budayanya yang sangat kental sehingga mampu mberikan kontribusi untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat dan Pendapatan Asli Desa (PADes).
"Desa Penglipuran adalah desa terbersih ke-3 di dunia dan untuk PADes mampu menyumbang 15 Miliyar per Tahunnya" lanjutnya bercerita
Harapan dari pertemuan ini agar apa yang di dapat dari study Tiru dapat diimplementasikan bagi penguatan kelembagaan PKK Desa Belo dan kesejahteraan masyarakat pada umumnya