Artikel

Kades Belo-Palibelo Hadiri FGD Perumusan Peta Jalan Implementasi SID oleh Bappeda NTB

15 Desember 2023 17:13:13  Administrator  144 Kali Dibaca  Berita Desa

wartadesabelopalibelo-FGD Perumusan Masukan Implementasi Peta Jalan Sistim Informasi Desa (SID) Provinsi Nusa Tenggara Barat digelar di Mataram (14-15/12/2023). Kegiatan yang di inisiasi Bappeda NTB dan didukung oleh Program SKALA NTB yang dihadiri oleh Bappeda NTB, Diskominfotik NTB, DPMPDDukcapil NTB, OPD Lotim, Loteng, Lombok Utara, Lombok Barat, Pemdes Montong Gamang Lotim, Pemdes Belo dan Teke Bima, Ketua Forsid Lotim dan Bima serta Tim Skala NTB.

Penetapan Peta Jalan Implementasi Sistim Informasi Desa (SID) Sebagai Basis Perencanaan Pembangunan Daerah dan Desa di Propinsi NTB sesuai Keputusan Gubernur NTB nomor 050-523 Tahun 2022-2023.

Revisi peta jalan SID meliputi Bab I Pendahuluan, Bab II tentang Kebijakan Pokok Penguatan Sistim Informasi Desa di NTB, Bab III tentang Kerangka dan Arah Pengembangan Program Penguatan SID Sebagai Basis Perencanaan Pembangunan Daerah dan Desa, Bab IV tentang Analisis Kondisi Internal dan Eksternal yang Mempengaruhi Pelaksanaan Program Penguatan SID Sebagai Basis Perencanaan Pembangunan Daerah dan Desa dan BAB V adalah penutup.

Peta Jalan Implementasi Sistim Informasi Desa di NTB bermanfaat untuk dijadikan acuan bagi para pihak dalamerumuskan dan merencanakan strategi dan arah kebijakan penguatan SID, sebagai instrumen untuk mengintegrasikan berbagai kegiatan penguatan implementasi sebagai basis perencanaan pembangunan Daerah dan Desa serta banyak manfaat yang lainnya.

Perumusan Peta Jalan Implementasi Sistim Informasi Desa juga dimaksudkan agar Aplikasi SID dapat dijadikan basis data awal didesa untuk diintegrasikan pada level Kecamatan, Kabupaten, Propinsi bahkan Nasional sehingga menjadikan Satu Data untuk Indonesia.

Disamping itu Implementasi Sistim Informasi Desa disamping sebagai basis perencanaan Daerah dan Desa tetapi juga sebagai media Informasi Publik dan Promosi pengembangan produk-produk lokal desa serta wisata desa.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 PETA DESA

 Peta Wilayah Desa

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

kabupaten Bima
media kabardesa ntb bima satu data
media sekilas info
media tujuh detik

 Agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jalan Syekh Subuh Palibelo
Desa : Belo
Kecamatan : Palibelo
Kabupaten : Bima
Kodepos : 84173
Telepon : 085339132347
Email : [email protected]

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:507
    Kemarin:422
    Total Pengunjung:355.798
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:108.162.216.230
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel

 Daftar Nama KPM Penerima BLT DD Desa Belo tahun 2022

 Data Suplement