Artikel
KEDAI CILI INSPIRASI DUA DUNIA
Soft Opening Kedai Cili yang dirangkai dengan Diskusi santai dengan tema "Melepas Pahitnya Hidup dengan Kreativitas" diprakarsai oleh pemuda-pemudi Desa Belo yaitu Bang Dian, Bang Dokhen dkk.
Hadir pada kegiatan itu diantaranya Duta Pariwisata NTB Tahun 2020, IKO sang juara I DMD di MNC tv, Para owner muda bisnis on line. Diskusi menjadi hangat karena sang Motivator muda Bang Rangga Babuju menyampaikan tentang peluang2 usaha ke depan bagi pemuda2 yang ingin merubah dirinya menjadi lebih baik. "Palibelo dan desa Belo khususnya akan menjadi daerah penyangga dari kemajuan ekonomi di Kab. Bima lalu apakah kita akan menjadi penonton atau menjadi penggerak ekonomi itu tergantung pada pemuda hari ini" imbuhnya.
Pada acara malam itu dibuka pukul 08.00 WITA Jumat 25 Desember 2020 hadir juga Kapolpos Palibelo dan Kepala Desa Belo. Dalam resahx Akhmad Fansuri selaku Kades Belo sangat apresiasi terhadap inovasi dan kreatif dari pemuda2 Desa Belo mudahan kedepanx terus mengembangkan inovasi dalam rangka peningkatan pemberdayaan pemuda Desa Belo. Lebih lanjut Bang Mhad sebagai sapaan keseharian bagi kades Belo ini menyampaikan "Janganlah takut bermimpi Karena Mimpi adalah keniscayaan yang sedang menanti dengan penuh keindahan".
Mewakili Kedai Cili pemuda tampan yang disapa dengan bang Dhian mengatakan "Keberadaan Kedai Cili yang berdampingan dengan pekuburan umum bukan menjadi alasan untuk takut berinovasi dan berkreatifitas justru menjadi inspirasi positif pengembangkan usaha dalam inspirasi dua dunia"
By_Bang met